Skip to main content

Posts

Maitara si Pulau Seribu Rupiah!

MAITARA Pulau Maitara merupakan pulau yang masih termasuk dalam wilayah administrasi Kota Tidore Kepulauan. Pulau Maitara   terletak di antara Pulau Tidore dan Ternate. Dengan keindahanya Pulau Maitara menjadi ikon untuk mata uang seribu rupiah, karena keindahanya tak hanya wisatawan domestic tetapi wisatawan mancanegara kerap mengunjungi Pulau Maitara.Pulau Maitara dikelilingi oleh pantai pasir putih, laut di Pulau Maitara juga tak kalah indahnya. Air laut Pulau Maitara berwarna biru bersih bisa dibuktikan dengan tampak ikan-ikan kecil yang berenang selain itu pemandangan pantai terlihat alami belum tercemar sampah ataupun polusi. Pemandangan dari Pulau Maitara ke Lautan Pulau Maitara memiliki sejarah yang panjang pada masa Kolonial. Alasan utama Pulau Maitara menjadi ikon uang seribu rupiah adalah karena Portugis pertama kali menginjakan kaki di pulau ini. Selai itu juga Pulau Maitara menjadi batas kedua kesultanan, yaitu Kesultanan Tidore dan Kesultanan Ternate. Menu...
Recent posts

Kisah Klasik di Tidore (Pulang ke Tanah Leluhur) !

Tidore pulau rempah yang kaya dengan budaya dan sejarah. Seperti sudah jalan takdir bahwa saya akan pulang menuju tanah leluhur asal muasal kakek saya lahir. Tidore sebuah pulau di timur Indonesia berjaya saat  harga rempah-rempah didominasi cengkeh dan pala menjadi komoditas utama di Eropa. Bangsa-bangsa Eropa khususnya Portugis dan Spanyol yang kala itu gencar-gencarnya melakukan pelayaran ke berbagai penjuru dunia akhirnya tiba dan sampailah di sebuah pulauan yang sangat mempesona kaya akan rempah. Jauh sebelum bangsa Portugis dan Spanyol tiba di Tidore pada abat 15 Kesultanan Tidore termasuk kerajaan nusantara terkuat bersaing dengan Kesultanan Ternate. Di bawah kepemimpinan Sultan Nuku sekitar abad 19 Tidore berhasil menghalau kedatangan VOC kala itu. [caption id="attachment_401651" align="aligncenter" width="448" caption="Selamat Datang di Kota Tidore Kepulauan (Kolrpi)"] To-Ado-Re (aku telah sampai) ya.. Tidore pertama kali...

Kebun Kopi Karanganyar Blitar

Minuman kopi menjadi minuman yang tidak asing untuk orang Indonesia. Pria, wanita, tua, muda, dan seluruh kalangan tau dan menyukai kopi. Kopi di Indonesia sendiri awal mulanya dibawa dan dikenalkan oleh Bangsa Belanda, dan salah satu tempat pembudidayaan kopi di Indonesia yang terbesar ada di wilayah jawa, dikenal dengan istilah "Cup of Java". Blitar kota sang proklamator dan presiden pertama Indonesia memiliki sebuah tempat pembudidayaan kopi yaitu Kebun Kopi Karanganyar yang bertempatkan di daerah Modangan, Nglegok, Blitar. Kebun Kopi Karanganyar yang dikelola oleh PT. Harta Mulya mulai di buka menjadi tempat wisata pada tahun 2016. Tempat ini dilengkapi dengan berbagai spot menarik untuk berfoto dan menambah pengetahuan baik tentang kopi maupun sejarah tempat ini. Selain itu juga banyak ruangan tambahan seperti museum, toko sovenir, play ground, cafe, paintball dan museum keris. Salah satu bangunan utama di tulisi dengan tulisan belanda "De Karanganjar ...

Main ke Simpang Lima Gumul Kediri (SLG)

Main ke Simpang Lima Gumul!!!! Yuhu..Paris nya Jawa Timur. Simpang Lima Gumul adalah ikon dari Kota Kediri kota pabrik rokok dan kota tahu. Simpang Lima Gumul sendiri merupakan simpang lima yang mempunyai bangunan menyerupai Arc de Triomphe di Paris. Pengalaman main ke SLG sangatlah menyenangkan dan memorable. Perjalanan di mulai dari Kampung Inggris di Pare karena kebetulan saat itu saya sedang belajar di sana. Seperti pepatah sambil berenang minum air begitu pula yang saya dan teman saya lakukan. Berawal dari rasa bosan dan gabut nya kami saat di camp karena pada hari itu weekend dan banyak teman yang jalan masing-masing, tercetus ide untuk main keliling pare dengan sepeda motor. Karena kebetulan juga saya membawa motor dari Pacitan tercinta ke Pare jadi untuk masalah transportasi tidak lah masalah. Dengan segera teman saya mengiyakan ide saya tersebut. Berbekal helm pinjaman dari teman secamp, saya dan teman saya Ridwan anak jakarta calon tentara (aminn!! :) memula...

Geopark Gunung Sewu Kabupaten Pacitan

Apasih Geopark itu.....?, Di mana sih Geopark Gunung Sewu itu...? Untuk menjawab pertanyaan di atas saya akan membahas lebih dalam tentang Geopark Gunung Sewu khususnya di wilayah Kabupaten Pacitan pada tulisan saya ini. Dalam bahasa Indonesia sendiri geopark berartikan taman bumi, sedangkan wilayah yang termasuk Geopark Gunung Sewu adalah Kabupaten Pacitan bersama dua kabupaten lainya yaitu Kabupaten Gunung Kidul, dan Kabupaten Wionogiri. Kabupaten Pacitan sendiri kurang lebih memiliki 13 geoside yang tersebar di wilayah Pacitan. Untuk lebih memudahkan bila ada wisatawan atau teman-teman ingin mengetahui dimana saja 13 geoside tersebut dan mengetahui lebih dalam tentang Geopark yang ada di Pacitan bisa langsung mengunjungi Etalase Geopark Pacitan. Etalase Geopark Pacitan bertempatkan di dekat area Pantai Pancer Door dekat dengan Pantai Teleng Ria lebih tepat nya di Ploso, Kecamatan Pacitan. Penampakan Luar Etalase Geopark Etalase Geopark Pacitan selain memiliki ruan...

Upacara Adat Ceprotan Pacitan

Upacara adat Ceprotan merupakan upacara adat bersih desa yang dilaksanakan setiap bulan Longkang   (Selo) bulan kesebelas dalam penanggalan jawa. Upacara adat ini bertempatkan di Desa Sekar Kecamatan Donorojo Kabupaten Pacitan, sekitar 40 km dari pusat kota. Akses jalan menuju tempat perhelatan ini sangat mudah baik dari pusat kota, Yogyakarta, ataupun Surakarta. Upacara adat ini menyuguhkan banyak hiburan untuk penonton, karena tidak hanya upacara inti saja melainkan tarian dan kesenian daerah pacitan lainya juga dipertontonkan di perhelatan ini. Tujuan utama perhelatan ini dilaksanakan yaitu untuk menghindari datangnya bala atau malapetaka serta mempelancar kegiatan pertanian yang di lakukan oleh warga sekar dengan harapan hasil yang melimpah. Selain tujuan tersebut upacara ini juga dilakukan untuk menghormati pendiri desa sekar. Pendiri Desa Sekar sendiri adalah Ki Godeg yang juga mempunyai nama lain Panji Asmorobangun. Menuju perjalanan masuk ke area upacara setela...

Pacitan Trip (Paradise of Java)

Sebagian sobat traveler mungkin belum tahu bahwa ada kota kecil berjulukan Paradise of Java menawarkan keindahan dan kekayaan alam yang sangat luar biasa lengkap, yup! ....Pacitan adalah nama kota ini. Kota kecil yang asal muasalnya dari dua kata pace dan wetan ini sangatlah cocok menyandang julukan tersebut , karena mempunyai wisata yang lengkap baik wisata alam, sejarah dan budaya. Wisata alam yang bisa kita temui di Pacitan seperti gunung, pantai, sungai, goa dan air terjun. Sedangkan untuk wisata budaya dan sejarah yang kita dapat nikmati seperti upacara adat bersih desa, monumen, dan museum. Beberapa contoh pantai yang terkenal di pacitan adalah Pantai Klayar, Pantai Watukarung, Pantai Teleng Ria, Pantai Srau dan banyak pantai lain nya. Untuk wisata goa Pacitan mempunyai beberapa goa yang indah salah satu contoh nya adalah Goa Gong dengan keindahan stalagtit stalagmit nya menjadikanya sebagai goa terindah se Asia Tenggara, tidak kalah dengan goa gong Goa Tabuhan juga menawark...